Kamu Lulusan SMK? Apakah SMK Bisa Masuk POLTEKKES?

Tidak sedikit siswa SMK yang melirik kampus poltekkes sehingga timbul pertanyaan.

Apakah SMK bisa masuk Poltekkes? Jawaban: bisa, tetapi jurusan yang bisa diambil tidak sebebas siswa SMA IPA/IPS.

Siswa SMK boleh daftar poltekkes dengan memilih jurusan yang memang masih cukup relevan dengan jenis SMK. Aturan ini dibuat dengan tujuan baik agar menunjang kelancaran selama perkuliahan.

Bayangkan, SMK Tata Boga masuk poltekkes ambil jurusan Teknik Gigi? Terdengar aneh, kan?

Oleh karena itu, Poltekkes Kemenkes menerapkan program studi poltekkes apa saja yang bisa dipilih siswa SMK.

No. Nama Program Studi Persyaratan Jenis SMK *) Minimal tinggi badan (pria) Minimal tinggi badan (wanita)
1 Radiologi SMK Teknik Elektro, SMK Teknik Listrik, SMK Komputer 160 155
2 Fisioterapi SMK Kesehatan 155 150
3 Kebidanan SMK Kesehatan 150
4 Keperawatan SMK Kesehatan 155 150
5 Keperawatan Anestesiologi SMK Kesehatan 155 150
6 Akupunctur SMK Kesehatan
7 Analisis Farmasi dan Kesehatan SMK Kesehatan, SMK Farmasi
8 Farmasi SMK Kesehatan
9 Gizi SMK Kesehatan, SMK Tata Boga, SMK Pariwisata, SMK Pertanian
10 Jamu SMK Kesehatan
11 Kesehatan Gigi SMK Kesehatan
12 Kesehatan Lingkungan SMK Teknik, SMK Kimia, SMK Kesehatan
13 Okupasi Terapi SMK Semua Jurusan
14 Ortotik Prostetik SMK Semua Jurusan
15 Promosi Kesehatan SMK Semua Jurusan
16 Rekam Medis dan Infokes SMK Kesehatan, SMK Teknik Informasi, SMK Teknik Komputer, SMK Administrasi Perkantoran
17 Teknik Gigi SMK Kesehatan, SMK Semua Jurusan kecuali Tata Boga dan Perkantoran
18 Teknologi Bank Darah SMK Kesehatan, SMK Kimia
19 TEM SMK Teknik Elektro/Ketenagalistrikan, SMK Teknik Informasi, SMK Komputer, SMK Teknik Elektronika, SMK Teknik Komunikasi, SMK Teknik Perkapalan, SMK Teknik Mesin
20 Terapi Wicara SMK Kesehatan
21 TLM SMK Kesehatan, SMK Kimia

Pertimbangkan dengan matang jurusan yang akan kamu pilih. Taruh jurusan yang paling kamu minati di pilihan pertama.

Kesimpulannya adalah Siswa SMK memang boleh daftar poltekkes melalui jalur SPMB Prestasi, SPMB Bersama, atau SPMB Mandiri meskipun hanya jurusan tertentu yang dapat dipilih.

Bagi yang sudah lulusan (alumni) SMK bisa masuk Poltekkes melalui jalur SPMB Bersama atau SPMB Mandiri karena SPMB Prestasi khusus kelas 12.

Klik –> Jadwal Pendaftaran SPMB Prestasi

Klik –> Jadwal Pendaftaran SPMB Bersama

Jangan mau kalah dengan peserta lain, belajar soal simama poltekkes dari sekarang!

Informasi lain:
error: